Dedicated Phone Number dan Keuntungannya Bagi Perusahaan

JAKARTA, IZIN.co.id – Setiap perusahaan pasti melakukan aktivitas komunikasi, baik antara sesama pegawai perusahaan, maupun dengan perusahaan lain untuk keperluan yang bermacam-macam. Meskipun masyarakat  jarang menggunakan nomor telepon dan hanya menggunakan telepon genggam, budaya menggunakan nomor telepon sebagai identitas perusahaan masih menjadi budaya kental di kalangan bisnis. Ada beberapa pertimbangan mengapa perusahaan masih menggunakan nomor telepon khusus atau dedicated phone number untuk perusahaan, diantaranya adalah:

  1. Impresi Perusahaan yang Lebih Profesional

Kebanyakan perusahaan memiliki budaya untuk membedakan nomor pribadi dan nomor bisnis sebagai identitas perusahaan ataupun karyawannya. Hal ini penting untuk tidak mencampurkan pekerjaan dengan hal-hal lain. Selain menumbuhkan budaya profesionalisme bagi karyawan, mitra perusahaan juga akan menganggap perusahaan Anda lebih bonafid dan terpercaya.

  1. Jaminan Penanganan Telepon yang Masuk

Menjawab panggilan yang masuk ke perusahaan pasti sangat penting, akan tetapi hal tersebut tidak selalu bisa dilakukan oleh pegawai. Menambah pegawai yang bertindak sebagai resepsionis mungkin bisa jadi solusi, tapi solusi inimengeluarkan tidak hanya biaya namun juga waktu. Melalui layanan dedicated telephone number, perusahaan langsung mendapatkan resepsionis terlatih untuk menangani panggilan telepon dengan baik. Perusahaan juga bisa memberikan detil penting mengenai perusahaan yang bisa disampaikan oleh resepsionis jika penelpon memberikan pertanyaan-pertanyaan mengenai perusahaan.

  1. Sistem Pendataan Penunjang Strategi Bisnis

Data adalah hal yang sangat penting untuk arah kemajuan perusahaan. Data pihak yang menghubungi perusahaan bisa memudahkan perusahaan untuk membuat rencana yang lebih tersegmentasi dan terarah. Layanan dedicated phone number juga mengumpulkan data untuk mengetahui  pihak mana saja yang menghubungi perusahaan. Data ini bisa digunakan untuk rencana kerja sama ataupun rencana lainnya. Jika menggunakan nomor pribadi atau nomor biasa, pengumpulan data seperti ini pasti akan memakan waktu yang lebih lama.

  1. Sistem Call Forwarding

Sistem yang sangat penting untuk menjaga koneksi perusahaan dan pihak lain. Pihak lain yang menghubungi perusahaan bisa langsung diteruskan ke nomor pribadi karyawan. Jadi meskipun perusahaan menggunakan nomor telepon yang terkesan terbatas, penanganan telepon bisa dilakukan di mana saja dan oleh siapa saja yang dipercaya untuk melakukan kontak langsung dengan mitra bisnis. Koneksi perusahaan bisa ditambah dan dijaga dengan baik.

IZIN.co.id bekerjasama dengan helloka.id menyediakan layanan dedicated phone number untuk perusahaan yang ingin menggunakan sistem komunikasi yang lebih mudah dan efisien. Silahkan hubungi kami jika anda ingin mendapatkan semua manfaat dari layanan penanganan telepon dengan mengisi formulir dibawah ini.

    Anda Punya Pertanyaan ?